Cara Mengalihkan Biaya Saat Kita Kuliah di Amerika


Seperti yang kita tahu, menempuh pendidikan atau berkuliah di luar negeri seperti di Negara Amerika Serikat bukanlah hal yang mudah untuk dijalani. Pasalnya, ada banyak hal yang harus dipersiapkan dengan baik sebelum aktivitas kuliah dimulai. Salah satu bentuk persiapan yang harus diperhatikan dengan matang adalah mengenai faktor biaya yang harus dikeluarkan supaya aktivitas pendidikan berjalan dengan baik. Pasalnya, biaya kuliah yang harus anda siapkan untuk menempuh pendidikan di Amerika Serikat tidaklah sedikit sehingga hal ini menjadi salah satu hal penting yang harus dipertimbangkan dari jauh-jauh hari.

Meskipun kesempatan untuk memperoleh beasiswa Amerika cukup terbuka dan bisa berasal dari berbagai pihak, namun anda juga perlu memperhitungkan dan membekali kebutuhan keuangan anda dengan baik agar proses belajar yang anda jalani dapat berlangsung secara maksimal hingga lulus nanti. Dalam hal ini, anda perlu menekan dan mengalihkan biaya kuliah dengan baik sehingga anda dapat menunda pembayaran bahkan tidak perlu mengeluarkan uang sendiri. Berikut ini beberapa cara yang bisa anda lakukan untuk meringankan beban biaya yang harus anda keluarkan untuk kuliah di Amerika, antara lain:

     Student Loan.
Student loan merupakan suatu bentuk beasiswa yang diberikan dalam bentuk pinjaman. Pinjaman biaya kuliah tersebut bisa ditawarkan oleh kampus ataupun instansi lainnya, tak terkecuali pemerintah Amerika Serikat. Student loan memungkinkan mahasiswa lokal bahkan mahasiswa internasional seperti anda untuk mendapatkan pinjaman dana pendidikan dengan catatan memiliki jaminan seorang warna Negara Amerika sebagai co-signer yang menjamin bahwa anda akan melunasi student loan yang anda dapatkan sesudah program kuliah terselesaikan berdasarkan kebijakan dari pemberi student loan tersebut.

     Beasiswa kampus.
Selain mengandalkan beasiswa pinjaman, anda juga dapat mengalihkan biaya kuliah dengan memanfaatkan beasiswa kampus. Beasiswa kampus diberikan tanpa perlu dikembalikan setelah lulus sehingga anda tidak memiliki kewajiban apapun untuk mengganti biaya kuliah yang telah diberikan oleh pihak kampus. Untuk mendapatkan kesempatan beasiswa ini, anda harus menjadi mahasiswa yang berprestasi dan menonjol. Selain diberikan untuk mahasiswa yang berprestasi, beasiswa kampus juga diberikan untuk mahasiswa yang membutuhkan bantuan keuangan sesuai tingkat kemampuan ekonomi dari mahasiswa tersebut.

     Beasiswa perusahaan.
Kesempatan berkuliah di Amerika Serikat bukanlah angan semata apabila anda memperoleh beasiswa dari perusahaan tempat anda bekerja. Biasanya beberapa perusahaan membuka kesempatan dan memberikan beasiswa pendidikan bagi karyawan atau pegawai yang dianggap berprestasi untuk kuliah di Amerika. Tujuannya untuk memperoleh keterampilan tertentu dan gelar yang bergengsi untuk memperoleh kesempatan promosi. Setelah itu, biasanya perusahaan telah memberikan kontrak kerja apabila pegawai telah selesai menyelesaikan studi.

     Beasiswa institusi.
Berbagai lembaga atau institusi yang memberikan kesempatan beasiswa atau bantuan biaya pendidikan pada calon mahasiswa internasional sangatlah beragam dan cukup banyak saat ini. Hal tersebut membuka kesempatan bagi anda untuk menempuh pendidikan di Amerika dengan baik tanpa harus mengeluarkan biaya sendiri. Beasiswa yang ditawarkan biasanya tergantung dari kebijakan pihak institusi tersebut dan disesuaikan dengan kemampuan atau potensi dari calon mahasiswa yang akan memperoleh bantuan biaya pendidikan yang ditawarkan.


Itulah macam-macam bentuk beasiswa yang bisa anda peroleh untuk meringankan dan mengalihkan biaya pendidikan atau biaya kuliah yang harus dikeluarkan untuk menempuh pendidikan di salah satu universitas terbaik di Amerika. Dengan memanfaatkan beasiswa tersebut, maka faktor biaya bukanlah kendala yang dapat menghalangi keinginan anda untuk menjalani pendidikan di perguruan tinggi bergengsi yang ada di Amerika.

0 Response to "Cara Mengalihkan Biaya Saat Kita Kuliah di Amerika"

Post a Comment